• Kelulusan UKMPPG Tahap 1
  • Hab Kemenag 2024

SUKSES UKIN, PPG BATCH III GELAR REFRESHMENT DOSEN DAN GURU PENGUJI UKIN

18 Januari 2023

Pekalongan, 17/1/2023 -  PPG FTIK UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan menggelar acara Refreshment Dosen dan Guru Penguji Uji Kinerja (UKIN) sebagai persiapan penilaian uji kinerja. Acara ini diikuti oleh penguji UKIN baik Dosen maupun Guru.

Di awal acara Kaprodi PPG FTIK UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan memberikan laporan bahwa peserta PPG batch III yang mengikuti Uji Kinerja berjumlah 358 orang yang terdiri dari 200 orang bidang studi PAI, 40 orang guru kelas RA, 39 orang guru kelas MI, 40 orang bidang studi SKI, 20 orang bidang studi Akidah Akhlak, dan 19 orang bidang studi Fikih.

Acara yang dilaksanakan secara hybrid dan dimoderatori oleh Dian Rif’iyati ini dibuka langsung oleh Dr. H. M. Sugeng Sholehuddin, M.Ag. Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan sekaligus sebagai narasumber pertama dengan materi Sosialisasi UKMPPG (Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru).

Narasumber kedua dalam acara ini adalah Ruchman Basori, M.Ag. beliau adalah Ketua PMU/LPDP Kemenag RI. Disela-sela penjelasannya beliau berpesan agar para dosen dan guru pamong di PPG mampu mencetak Guru Profesional yang moderat dan mencintai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Diakhir acara Kaprodi PPG FTIK UIN K.H. Abdurrahmana Wahid Pekalongan Muchamad Fauyan, M.Pd. menuturkan bahwa dari pengelola tim inti akan berusaha semaksimal mungkin agar mahasiswa PPG UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan bisa lulus UKIN 100%. (Rif’)

We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree